Manusia Pembelajar
"Jangan pernah berhenti belajar karena kehidupan tidak pernah berhenti mengajar. Jangan takut jatuh, karena yang tidak pernah memanjatlah yang tidak pernah jatuh. Jangan takut gagal, karena yang tidak pernah gagal hanyalah orang-orang yang tidak pernah melangkah. Jangan takut salah, karena dengan kesalahan yang pertama kita dapat menambah pengetahuan untuk mencari jalan yang benar pada langkah yang kedua."

Popular Posts

CROP CIRCLE DAN MATEMATIKA - FRAKTAL JULIA SET

Pada bulan Juli 1996 pukul 18:15 malam, seorang pilot sedang menerbangkan pesawatnya melewati ladang-ladang gandum di Wiltshire, di dekat monumen kuno Stonehenge. Di kursi belakang, seorang dokter yang menjadi penumpangnya asyik memotret pemandangan dibawahnya. Mereka bisa melihat lahan-lahan gandum yang bersih dan rapi dari atas pesawatnya. Sekitar 15 menit kemudian, mereka kembali terbang melewati ladang gandum yang sama. Kali ini mereka melihat ladang gandum tersebut telah dihiasi oleh pola-pola spiral raksasa yang indah, yaitu sebuah crop circle dengan pola terhebat yang pernah dilihat oleh manusia, pola yang dianggap mewakili fraktal matematis Julia Set.


Julia Set adalah sebuah formula matematika yang digunakan untuk melakukan pengukuran yang kompleks yang berhubungan dengan teori chaos. Formula ini pertama kali ditemukan oleh Gaston Julia pada awal abad ke-20. Namun keindahan formula ini baru dapat disaksikan ketika komputer ditemukan. Saya yakin anda tidak tertarik untuk mengetahui rumus-rumus formula ini, namun anda pasti tertarik melihat fraktal yang dihasilkannya, seperti gambar indah dibawah ini :


Gambar diatas adalah gambar fraktal Julia Set yang dihasilkan oleh komputer. Namun kelihatannya ladang-ladang gandum di Inggrispun tidak mau kalah.

Pada tahun 1996, sebuah crop circle yang dianggap sebagai representasi fraktal Julia Set muncul di Wiltshire, dekat dengan Stonehenge. Pola ini dianggap sebagai salah satu pola terhebat yang pernah ada. Ia memiliki 149 lingkaran yang membentuk sebuah crop circle raksasa. Seperti yang saya ceritakan di atas, pilot pesawat tersebut memang tidak menyaksikan crop circle ini terbentuk, namun ia menyatakan bahwa 15 menit sebelumnya pola ini belum ada di ladang tersebut. Jadi crop circle ini boleh dibilang terbentuk hanya dalam tempo maksimal 15 menit !

Para peneliti menyebut crop circle ini dengan sebutan Single Julia Set.


Mengapa crop circle di atas disebut single julia set ? Jawabannya adalah karena pada tahun itu juga di Windmill Hill, muncul sebuah crop circle yang juga merepresentasikan fraktal Julia. Namun kali ini lebih luar biasa karena crop circle ini memiliki 3 lengan yang terbentuk dari 194 lingkaran yang meliuk berlawanan dengan arah jarum jam. Pola ini disebut dengan Triple Julia Set.


Kemudian 5 tahun setelah pemunculan kedua crop circle di atas, pada tanggal 13 Agustus 2001, para penduduk melaporkan kemunculan yang lebih luar biasa lagi di Milk Hill, Wiltshire, yaitu sebuah crop circle dengan enam lengan. Crop circle ini disebut 6 spiral Julia Set dan memiliki 409 lingkaran yang membentuk pola raksasa ini.


Sampai saat ini, ketiga pola crop circle ini mungkin adalah pola yang paling terkenal yang pernah ada, karena ini adalah crop circle pertama yang diketahui memiliki hubungan dengan formula matematika yang rumit.

Bagaimana crop circle ini dapat muncul ? dan bagaimana bisa ia membentuk fraktal julia set yang rumit ?

Jawabannya yaitu : saya tidak tahu !

Cara Instalasi Windows Seven (7)

Diantara brader-brader sekalian pembaca blog ini pasti ada yang belum pernah install sistem operasi windows kan? mungkin karena takut salah, error ato mbleduk barangkali jadi takut mau coba2. hehe… terus kalo gak berani coba2 kapan bisanya donk. belajar komputer itu harus berani coba2, jangan takut salah, justru kalo kita pernah melakukan kesalahan jadi tau gimana cara mengatasi kesalahan tersebut di kemudian hari. Betul tidak? (aagym mode).
Nah skarang saya coba kasih tau caranya install windows seven (7) tahap demi tahap ya… oya instalasi windows seven (7) hampir sama kayak instalasi windows vista, pastinya lebih sederhana ketimbang instalasi windows xp ke bawah solanya tidak ada pertanyaan2 di tengah2 instalasi, setingan2 zona waktu dll dilakukansetelah proses instalasi selesai. gak kayak pas install windows xp kebawah yang ada di tengah2 yang lumayan mengganggu karena proses instalasi harus di tongkrongin, gak bisa ditinggal terus selese gitu.
Ok langsung aja ya
  • Sediakan komputer yang memenuhi syarat untuk bisa di install windows seven (7) kalo mau nyaman minimal dual core dengan memory 1GB
  • DVD instalasi Windows Seven (7)
  • Bensin 1 liter
  • Siramkan bensin ke komputer kemudian bakar!!! Hahaha… becanda brader…
  • Atur agar komputer booting dari dvd, pengaturan dilakukan lewat bios, bisanya tekan delete atau f2 ketika komputer baru dinyalakan pilih setingan booting kemudian pilih dvd rom menjadi urutan pertama. simpan konfigurasi bios dengan cara menekan f10.
  • Masukkan DVD Instalasi
  • Pencet sembarang tombol jika sudah ada pertanyaan apakan ingin boot dari cd or dvd
  • Muncul tampilan seperti dibawah
image
  • Selanjutnya muncul tampilan seperti di bawah, langsung saja klik next
image
  • Jangan bengong brader… klik Install Now
image
  • Kalo sempet ya silahkan di baca2 dulu (hampir tidak ada yang pernah baca loh), langsung centang juga gak apa-apa kok ga ada yang marah, terus next
image
  • Karena kita sedang melakukan clean install maka pilih yang Custom (advanced)
image
  • Pilih partisi yang akan dipakai untuk menginstal windows seven (7), contoh di bawah hardisk belum di bagi2 kedalam beberapa partisi, jika ingin membagi kedalam beberapa partisi sebelum proses instalasi pilih Drive options (advanced) disitu kita bisa membuat, menghapus dan meresize partisi. tapi dari pada bingun untuk yang pertama kali instalasi windows mending langsung pilih next saja, toh pembagian partisi bisa dilakukan setelah proses instalasi selesai.
image
  • Proses instalasi dimulai brader… di tinggal juga boleh, memakan beberapa puluh menit tergantung spesifikasi komputer brader, katanya sih udah ada yang nyoba instal di komputer pentium 2 dan memakan waktu belasan jam!! haha… kalo komputer baru kurang dari sejam kok
image
  • Setelah proses di atas selese komputer akan otomatis restart sendiri. kumudian muncul seperti dibawah
image
  • Ketikkan nama user dan nama komputer, terserah apa aja, misal nama brader sendiri
image
  • Kemudian bikin password biar komputer brader aman, tulis 2x dan harus sama, kemudian password hint diisi dengan clue kalo misalnya brader lupa ama passwornya. gak di isi juga gak apa apa.
image
  • Masukkan Windows Product key, biasanya ada di paket dvd intalasi nya. kalo misalnya brader gak punya poduct key nya di kosongin aja, brader diberi kesempatan mencoba windows 7 selama 30 hari
image
  • Selanjutnya brader disuruh memilih setingan apakah windows akan otomatis meng update sendiri ato tidak, pilih suka2 brader aja ya
image
  • Kemudian setingan time zone sesuaikan dengan tempat tinggal brader
image
  • Selesai deh brader… install driver2 hardware komputer agar windows berjalan secara maksimal, seperti driver vga, audio, chipset, network, bluetooth dan lain2. Sgerr kan tampilannya… hehe. slamat mencoba brader…
image
buat yang pengen tau perbedaan fitur tiap edisi windows 7, silahkan baca postingan yang ini
http://ferireza.wordpress.com/2009/11/24/perbandingan-windows-seven-7-starter-home-premium-profesional-dan-ultimateenterprise/


Oleh      : Ferireza
Sumber : http://ferireza.wordpress.com/2009/11/27/cara-instalasi-windows-seven-7/

PPP: Iptek Eliminir Perbedaan Penentuan Satu Syawal

PPP: Iptek Eliminir Perbedaan Penentuan Satu Syawal
Romahurmuzy




Liputan6.com, Jakarta: Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menilai para pemimpin umat Islam dari berbagai kelompok harus duduk bersama untuk menyelesaikan masalah perbedaan penentuan 1 Syawal yang terjadi pada hari ini. Ilmu pengetahuan dan teknologi diyakini dapat mengeliminir perbedaan dan menjadi dasar penyatuan perbedaan.
"Para pemimpin umat Islam ke depan meskipun, hari ini (Selasa 30/8) dan besok (Rabu 31/8) ada yang merayakan Lebaran, maka Lebaran 2012 tak boleh terjadi lagi perbedaan," ungkap Sekretaris Jenderal (Sekjen) PPP Romahurmuzy saat ditemui di kantor DPP PPP, Jakarta, Selasa (30/8).

Menurut Romahurmuzy, seluruh pemimpin umat Islam harus duduk dan bersatu padu menyatukan pendapat sehingga pertemuan tersebut mencapai titik yang merupakan simbol persatuan umat Islam di Indonesia. "Yang diperlukan adalah merendahkan egosentrisme dan menahan hasrat pribadi atas nama apapun," tutur Romy, sapaan akrab Romahurmuzy.


Lantaran menurut Romy, pada dasarnya dalam sebuah wilayah hukum yang sama, seharusnya tak terjadi Hari Raya Idulfitri yang berbeda. "Pemimpin umat memiliki pandangan yang bervariasi terhadap hari raya ini sebaiknya duduk bersama untuk menyepakati satu kriteria (perhitungan 1 Syawal). Jika kriteria itu tidak disepakati, maka perbedaan Lebaran akan terjadi kembali," jelas Romy yang juga merupakan Ketua Komisi IV DPR.(AIS)

Sumber: Liputan6.com

Cara Membuat Email di Yahoo Mail

Email merupakan singkatan dari Electronic Mail, atau dalam bahasa Indonesia nya Surat Elektronik, yaitu surat yang pengirimannya menggunakan sarana elektronik yaitu dengan jaringan internet, dengan surat elektronik atau email ini seseorang dapat mengirim naskah teks, gambar, atau bahkan mengirimkan aplikasi atau file kepada seseorang yang tentunya juga memiliki email (surat elektronik) dalam waktu yang sangat singkat. Karena email ini menggunakan jaringan internet, maka alamatnya pun juga menyesuaikan dengan penyedia layanan email di internet. Contoh penyedia layanan email adalah www.mail.yahoo.com, www.mail.google.com, dll. penyedia email biasanya menyediakan dua layanan, yaitu layanan berbayar dan layanan gratis. Perbedaan antara layanan yang berbayar dan yang gratis adalah biasanya pada kapasitas ruang untuk penampung surat, dan juga pemberian alamat email. Di bawah ini akan saya jelaskan langkah-langkah cara membuat email gratis : 



Cara Membuat Email Gratis di Yahoo Mail

1. langkah pertama ini tentunya adalah membuka browser kamu dulu (bisa IE atau internet explorer, Mozila Fire fox, atau pun opera, terserah kamu)… kemudian masukkan alamat urlnya, www.mail.yahoo.com
kemudian akan muncul gambar seperti dibawah ini :
2. Perhatikan pada halaman sebelah kanan, jika nanti kamu sudah mendaftar dan ingin membuka email, maka masukkan id yahoo dan paswod kamu, lalu klik Sign in. Tapi karena kamu belum mendaftar, dan belum mempunya Id yahoo dan pasword tentunya, maka kamu klik saja menu Sign Up yang berada pada bagian bawahnya menu sign in kadang juga berada di bagian atas, pokoknya cari saja yang bertuliskan Sign Up atau Daftar , jika tidak ada Sign up klik pada Create New Account.

sesaat setelah kamu klik Sign Up atau Create New Account, akan muncul halaman berisi formulir pendaftaran pada email yahoo seperti pada gambar di bawah ini.
lalu kamu tinggal masukkan data-data identitas diri kamu susuai kolom  yang telah disediakan. di bawah ini saya beri contoh cara pengisiannya


a. untuk pengisian kolom ‘email alternat’ dikosongkan saja tidak apa-apa, atau kalau mau diisi dengan alamat email teman yang bisa dipercaya. Karena email alternatif ini berfungsi jika mungkin kamu nanti lupa dengan pasword kamu, maka pasword kamu nanti akan dikirim lewat email alternatif yang kamu masukkan tadi. Untuk pilihan pertanyaan, tinggal pilih saja (sudah disediakan, jadi tidak perlu bikin pertanyaan) dan jawabannya masukan sendiri, bagian itu fungsinya juga sama dengan email verifikasi. Yaitu jika kamu lupa dengan paswod, maka pertanyaan yang kamu pilih tadi akan muncul, dan kamu masukkan jawabn yang kamu buat tadi. b. Masukkan code capta pada kolom yang disediakan, maksudnya yahoo meminta memasukkan code seperti itu adalah untuk menjaga keamanan server yahoo dari mesin spam. karena mesin spam tidak bisa membaca code capta, kecuali hanya manusia. jika code capta sulit dibaca, klik klah icon dua panah bengkok di sebelah kiri kode capta. maka nanti kode capta akan berubah menjadi bentuk yang lain. jika masih sulit, klik lagi sampai gampang dibaca.
4. Jika sudah diisi semua, klik pada Tombol Kuning Bertuliskan [ create my account ] jika kolom isian formulir telah kamu isi dengan benar, maka sesaat kemudian, jendela konfirmasi akan muncul, seperti gambar di bawah ini.  Klik tombol Continue, untuk melanjutkan prosesnya

5. sesaat kemudian akan diarahkan ke kontak masuk emai kamu.. disitu pasti ada satu pesan masuk… isinya dari pihak yahoo.com sendiri, biasanya ucapan selamat datang atau menikmati,

ketika pertama kali masuk email akan ada jendela pertanyaan seperti gambar di bawah ini, Klik tombol  [ I've used email before ]
dan jika masih muncul jendela seperti ini lagi, Klik  Tombol  [x] pada bagian pojok nya.
email, klik pada Inbox, perhatikan pada gambar point nomor 5,  di atas sudah saya beri tanda lingkaran.  setelah kamu klik pada In Box, akan muncul daftar email yang ada di In Box, pada gambar di bawah ini karena baru membuat email, jadi baru ada satu buah email yang masuk.  untuk melihat isi email nya, klik pada pada Subjeknya email yang ingin kamu buka. agar lebih jelas perhatikan gambar di bawah ini.
cara mengirim email, untuk cara mengirim email. klik pada Tombol New, berada di side bar sebelah kanan (perhatikan gambar di bawah ini).
8. setelah kamu klik pada tombol New, sesaat kemudian kamu akan menjumpai kolom untuk menuliskan email kamu., perhatikan gambar di bawah ini. masukkan alamat email teman kamu pada TO ; , kolom CC dikosongkan saja, Subjek sebagai tema atau judul surat, dan kolom paling bawah yang lebar sekali itu untuk menuliskan isi surat atau email yang ingin dikirimkan. jika sudah diisi semua, tekan Tombol Send

9. jika email atau surat kamu terkirim, akan di tandai seperti gambar di bawah ini. di bagian bawah terdapat dua kolom. itu merupakan tawaran, apakah kamu mau menyimpan alamat email yang barusan kamu kirimi surat atau tidak, kalau ya, masukkan nama depan dan nama belakang, kemudian klik OK
10.  jika sudah selesai melakukan aktifitas pada email kamu, Klik pada tombol Sign out sebelum kamu menutup browser  kamu, sebagai antisipasi untuk keamanan akun yahoo kamu.

Alhamdulillah sekarang email kamu sudah jadi.  dan apabila nanti kamu ingin membuka lagi. tahapannya, buka alamat  www.mai.yahoo.com pada browser kamu, entah itu Mozila fire fox atau Internet Explorer. kemudian masukkan alamat email dan password yang kamu buat tadi. kemudian klik Sign In.

perlu diketahui, alamat website atau situs berbeda dengan alamat email.   contoh alamat situs www.ridwanaz.com, sedangkan alamat email  martononingrat@yahoo.com , bukan   www.martono@yahoo.com . karena saya beberapa kali menjumpai seseorang yang ingin membuka email atau mengecek isi emailnya malah memasukkan  seperti ini  www.martononingrat@yahoo.com pada adress bar browser nya, jelas saja yang muncul error. semoga panduan cara membuat email di yahoo di atas dapat kamu pahami, dan tentunya bermanfaat bagi yang membutuhkan.

Balita yang Sensitif Angka Bisa Lebih Jago Matematika

Vera Farah Bararah - detikHealth

Berbagi informasi terkini dari detikcom


img
(Foto: thinkstock)
Baltimore, Kemampuan matematika ternyata adalah bawaan lahir seseorang. Biasanya anak-anak yang jago matematika sudah memperlihatkan ketertarikannya soal angka atau faktor 'number sense' sejak balita.

Studi terbaru yang dilakukan peneliti dari Johns Hopkins University di Baltimore menuturkan bahwa ada orang yang memang dilahirkan untuk jago atau justru tidak pandai matematika, karena kemampuan matematika terkait dengan faktor bawaan dari lahir dari 'number sense' atau sensitivitas terhadap angka.

Umumnya 'number sense' ini dimiliki oleh semua hewan termasuk manusia. Pada manusia kemampuan ini digunakan untuk memperkirakan berapa banyak jumlah orang atau kursi, sedangkan pada hewan digunakan untuk melacak berapa banyak makanan yang sudah dikumpulkannya.

"Hubungan antara 'number sense' dan kemampuan matematika seseorang adalah suatu hal yang penting," ujar peneliti Melissa Libertus, seperti dikutip dari Healthland.Time, Senin (15/8/2011).

Dalam studi ini peneliti melibatkan 200 anak-anak yang rata-rata berusia 4 tahun. Anak-anak ini diberikan sejumlah tes untuk mengetahui kemampuan matematikanya yang terdiri dari keterampilan penomoran, angka, kemampuan berhitung dan kemampuan lainnya.

Misalnya anak-anak ini diminta menghitung jumlah titik biru dan kuning yang ada di layar komputer dan mencaritahu titik mana yang paling banyak, lalu anak-anak ini juga diminta menentukan mana angka yang lebih besar atau lebih kecil.

Hasil yang sudah dipublikasikan dalam jurnal Developmental Science menunjukkan bahwa anak-anak yang mendapatkan skor tinggi dalam menghitung titik juga memiliki hasil yang maksimal dalam ujian matematika lainnya.

Hal ini menunjukkan bahwa ada beberapa kemampuan matematika yang mungkin terkait dengan 'number sense' yang dimiliki oleh seseorang sejak lahir. Meski begitu peneliti belum mengetahui dengan pasti hubungan yang terjadi tersebut.

Libertus dan rekan berharap hasil ini bisa menjadi titik lompatan untuk melihat lebih dalam apakah pelatihan tertentu bisa meningkatkan 'number sense' yang dimiliki anak sehingga bisa memperbaiki kemampuan matematikanya.

Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN)

 Nomor Pokok Sekolah Nasional (NPSN) adalah kode pengenal satuan pendidikan (sekolah) yang bersifat unik dan membedakan satu sekolah dengan sekolah lainnya. NPSN adalah kode pengenal yang ditetapkan oleh PDSP dan diberikan kepada satuan pendidikan (sekolah) melalui dinas pendidikan kabupaten/kota diseluruh wilayah Indonesia. Penggunaan NPSN dimaksudkan untuk kemudahan dalam pengelolaan data satuan pendidikan.

Dasar pengembangan NPSN adalah Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia Nomor 38 tahun 2008 tentang "Pengelolaan Teknologi Informasi dan Komunikasi Departemen Pendidikan Nasional", dan Surat Keputusan Kabalitbang Diknas Nomor 3574/G.G4/KL/2009, tanggal 22 Oktober 2009, tentang "Nomor Pokok Sekolah Nasional sebagai nomor unik satuan pendidikan".

Format Nomor

Kode NPSN Indonesia terdiri dari 8 digit angka. NPSN diberikan kepada satuan pendidikan yang masih aktif, di jenjang apapun, mulai TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA.
Format Kode NPSN :
X = Kelompok Wilayah
YY = Nomor Kelompok Wilayah
ZZZZZ = Serial

Dengan format NPSN seperti di atas, kode yang dihasilkan pasti (tetap), tidak berubah dalam jangka waktu panjang.
   
Kelompok Wilayah:
        1. Sumatera dan sekitarnya : 1
        2. Jawa dan sekitarnya : 2
        3. Kalimantan dan sekitarnya : 3
        4. Sulawesi dan sekitarnya : 4
        5. Bali - nusa tenggara & sktarnya : 5
        6. Maluku, papua dan sekitarnya : 6
        7. Luar Negeri : 9
        8. Reserved : 7 - 8

Pemberian NPSN pada sekolah tidak dilakukan secara manual, melainkan disediakan oleh sebuah sistem manajemen yang terpusat, terpadu, dan terintegrasi secara nasional untuk menghindari kesalahan pemberian NPSN.


Untuk Sekolah

Kelengkapan:
1. Formulir Pengajuan NPSN - Dapat diunduh pada Menu UNDUHAN
2. SK Pendirian Sekolah
3. SK Operasional Sekolah

#. Sekolah memberikan kelengkapan tersebut kepada Dinas Pendidikan Kab/Kota setempat.
#. Dinas memberikan hasil scan formulir dan SK kepada PDSP melalui email.
(Dengan catatan: Dinas Pendidikan Kab/Kota Setempat sudah aktif sebagai Admin).
#. Setelah PDSP menerima email dari Dinas maka PDSP akan memberikan NPSN baru kepada Dinas melalui email kembali.
#. Jika Dinas belum aktif sebagai Admin maka formulir dan SK tersebut dapat dikirimkan ke email: npsn.kemdikbud@gmail.com atau pdsp@kemdiknas.go.id dengan sepengetahuan dari Dinas Pendidikan Kab/Kota (Surat Keterangan dari Dinas Pendidikan Kab/Kota setempat)

Untuk Dinas Pendidikan Kab/Kota

#. Semua Formulir Pengajuan NPSN, SK Pendirian Sekolah, SK Operasional Sekolah dari masing-masing sekolah dikumpulkan di Dinas Pendidikan Kab/Kota dan Dinas menyerahkan rekap daftar sekolah yang mengajukan NPSN dalam Format Excel (Dapat diunduh pada Menu UNDUHAN) kepada PDSP melalui email.
#. Setelah PDSP menerima email dari dinas maka PDSP akan memberikan NPSN baru kepada Dinas melalui email kembali

NPSN yang sudah diajukan dapat dilihat di Website NPSN (http://npsn.data.kemdiknas.go.id) pada Kolom Pencarian.

Misteri Matematika Teka-teki Matematika 120 Tahun Terpecahkan

Belasan matematikawan berhasil menyusun E8, sebuah struktur teoretis 248 dimensi.
Setelah empat tahun bekerja sama dengan intensif, 18 matematikawan terkemuka dan pakar komputer dari Amerika Serikat dan Eropa berhasil memetakan E8, salah satu struktur matematika terumit dan terbesar. Pemetaan ini diharapkan dapat digunakan untuk menguji teori tentang struktur alam semesta serta teori gabungan ruang, waktu, dan materi.baca selengkapnya


Jeffrey D. Adams, pemimpin proyek dan profesor matematika di University of Maryland, mengatakan E8 sebenarnya telah ditemukan lebih dari satu abad yang lampau, pada 1887. Namun, ia baru bisa dipecahkan sekarang karena tak seorang pun yang berpikir struktur itu bisa dimengerti.
Soal yang satu ini harus menunggu datangnya era superkomputer dan Internet hingga bisa dipecahkan. “Ini adalah pencapaian yang akan menjadi landasan, baik untuk kemajuan dalam pengetahuan dasar maupun perhitungan skala besar dalam memecahkan berbagai permasalahan matematika yang rumit,” kata Adams.
Pemetaan E8 ada kemungkinan punya implikasi yang tidak dapat diramalkan sebelumnya di bidang matematika dan fisika. Struktur E8 adalah induk kelompok Lie, yang ditemukan oleh Sophus Lie, matematikawan Norwegia abad ke-19, untuk mengeksplorasi simetri.


Bagi matematikawan dan fisikawan, simetri amat penting karena bisa memberikan wawasan yang amat mendalam untuk memahami sebuah masalah. Kelompok Lie adalah nama yang diberikan untuk sebuah kumpulan deskripsi matematis untuk membantu mengilustrasikan simetri dari sebuah obyek. Grup Lie untuk bidang bulat, misalnya, menggambarkan seluruh operasi matematika yang bisa dilakukan pada bidang itu tanpa mengubah penampilannya.


Teorinya, segala bentuk obyek simetris, seperti sebuah bidang bulat, adalah anggota kelompok Lie. Anggota kelompok ini adalah beberapa set transformasi yang terus-menerus tanpa mengubah penampilan sebuah obyek.
Sebuah bidang bulat, misalnya, bisa diputar pada jarak mana pun di sekitar porosnya dan tetap terlihat sama. Silinder, bola, atau kerucut adalah contoh obyek tiga dimensi simetris yang paling umum dan sederhana.
Ketika mempelajari struktur simetri dalam kelompok Lie, para matematikawan menemukan lima perkecualian dari empat kelas grup Lie itu. Salah satu struktur nyeleneh yang paling rumit dari kelompok Lie itu adalah E8, potongan origami geometris dalam 248 dimensi.


“E8 adalah simetri yang paling sulit,” kata David Vogan, profesor matematika di Massachusetts Institute of Technology (MIT), yang terlibat dalam penghitungan itu. “Matematika selalu menawarkan contoh lain yang lebih susah daripada bentuk yang Anda amati sekarang, tapi untuk grup Lie, E8 adalah yang paling sulit.”
Biarpun sulit, pemecahan E8 memang layak diperjuangkan. Struktur ini diharapkan bisa menjadi landasan Teori Segalanya yang dicetuskan Albert Einstein dalam upaya menggambarkan alam semesta kita. Pada saat ini para pendukung Teori Dawai (String Theory) mencari teori alam semesta dengan menghitung E8 x E8.
Mengingat luasnya alam semesta, tak mengherankan jika magnitudo kalkulasi E8 ini amat besar, jauh lebih besar dibanding Proyek Genom Manusia. Genom manusia, yang mengandung seluruh informasi genetik sebuah sel, besarnya kurang dari satu gigabita. Sedangkan hasil penghitungan E8, yang berisi semua informasi tentang struktur itu, berukuran 60 gigabita.


Ukuran ini cukup untuk menyimpan musik dalam format MP3 selama 45 hari tanpa berhenti. Jika disalin di atas kertas, jawaban hitungan ini akan menutupi area seluas Manhattan, Amerika Serikat, yakni 61 kilometer persegi.
Sebuah gambar E8 dengan ketajaman rendah yang dikeluarkan MIT memperlihatkan struktur mirip tenda sirkus beraneka warna, seperti mainan konstruksi anak-anak dengan tiang-tiang yang saling berhubungan. “Kami tak pernah berharap bisa merepresentasikan struktur itu seutuhnya karena ini adalah abstraksi matematis,” kata ilmuwan Belanda, Marc van Leeuwen, dari University of Poitiers, Prancis.


Van Leeuwen mengatakan dari struktur itu memang bisa dibuat beberapa gambar yang bagus. “Tapi selembar kertas hanya dua dimensi sehingga Anda tak akan pernah bisa melihat obyek riilnya.”
Meski abstrak dan sulit dibayangkan, fisikawan Hermann Nicolai dari Max Planck Institute for Gravitational Physics di Potsdam, Jerman, menganggap E8 sebagai struktur matematika paling indah. “Tapi sangat kompleks,” ujarnya.


Apa Itu E8?


Obyek ini dianggap memiliki struktur matematika paling simetris di alam semesta. Namun, para pakar matematika dan fisika yang berhasil membuatnya sekalipun tak bisa menggambarkan deskripsinya dengan kata-kata. “Bentuk ini sangat abstrak,” kata Jeffrey D. Adams, profesor matematika di University of Maryland, Amerika Serikat.
Brian Conrey, Direktur Eksekutif American Institute of Mathematics, yang menjadi sponsor proyek itu, menyatakan benda ini memang tak bisa digambarkan. “Bentuknya semacam kurva, sejenis benda dengan permukaan yang berbentuk seperti donat,” kata Conrey. “Anda bisa memutarnya dalam berbagai cara dan yang menakjubkan ia selalu simetris.”


Sebuah situs milik American Institute of Mathematics menjelaskan E8 sebenarnya adalah empat benda yang berbeda tapi saling berhubungan. E8 adalah struktur pertama dari sistem akar yang luar biasa besar, sebuah set vektor dalam sebuah ruang vektor riil 8 dimensi.
Karena teramat besarnya E8, maka untuk mengetahui seluruh dimensi simetris dari obyek 57 dimensi ini diperlukan kalkulasi 200 miliar angka. Bisa dibayangkan berapa lama waktu yang dibutuhkan seorang matematikawan menghitungnya sehingga perlu 18 matematikawan serta satu superkomputer.
E8 adalah anggota grup Lie yang paling rumit karena merupakan obyek 57 dimensi yang amat simetris sehingga bisa diputar-putar dalam 248 cara tanpa mengubah penampilannya. aimath | NYTimes


Yang Menemukan Kebahagiaan


Untuk memecahkan masalah yang supersulit ini, matematikawan harus menanggalkan kebiasaan soliternya. Mereka harus berkolaborasi dengan belasan pakar matematika dan komputer lainnya. Dari dua benua yang dipisahkan Samudra Atlantik, mereka menggabungkan matematika teoretis dan program komputer yang ruwet.
“Literatur soal ini amat tebal dan sangat sulit dipahami,” kata David Vogan, profesor matematika di Departemen Matematika Massachusetts Institute of Technology. “Bahkan setelah kami mengerti dasar matematikanya, masih perlu waktu dua tahun untuk mengimplementasikannya di komputer.”
Kesulitan selama empat tahun berkutat dengan E8 itu diungkapkan Vogan dalam ceramah bertajuk “Tabel Karakter E8 atau Bagaimana Kami Menulis Matriks 453.060 x 453.060 dan Menemukan Kebahagiaan” di kampusnya.


Masalah yang paling membuat pusing kepala adalah menemukan komputer yang cukup besar untuk menyelesaikan kalkulasinya. Selama satu tahun penuh, tim itu berusaha merampingkan kalkulasi tersebut seribu kali lipat agar lebih efisien dan muat dalam superkomputer yang ada.
Meski mereka sudah bekerja keras, kalkulasi itu masih di luar batas kemampuan generasi mesin hitung paling mutakhir. Tepat ketika tim mulai kehilangan harapan bisa melihat realisasi hasil kerja mereka, salah seorang di antara mereka mempunyai gagasan untuk membagi-bagi perhitungan itu menjadi beberapa kelompok sehingga bisa dikalkulasi secara terpisah.
Hasil dari tiap kelompok kemudian digabungkan untuk mencari cara penyelesaian terakhir. Untuk mencari kalkulasi final sebuah matriks 453.060 x 453.060 sel itu, superkomputer Amerika, Sage, membutuhkan waktu 77 jam.


Namun, seperti diungkapkan Vogan, pada akhir perjuangan itu tim Atlas yang beranggotakan 18 orang ini memang menemukan kebahagiaan. Meskipun salah seorang di antara mereka, ilmuwan Prancis, Fokko du Cloux, meninggal pada 2006, setahun sebelum teka-teki rumit ini terpecahkan.
Terobosan ini adalah kemajuan amat penting dalam ilmu fisika karena dapat dipakai untuk menguji teori kunci tentang berbagai simetri fundamental di alam. Di antara berbagai simetri yang diperdebatkan itu adalah bentuk kosmos, yang diciptakan suatu ledakan besar 13 miliar tahun lampau dan partikel dasar itu sendiri, kata Hermann Nicolai, Direktur Albert Einstein Institute di Potsdam, Jerman.

Sumber : Koran Tempo (26 Maret 2007)

Perbedaan Url menggunakan http dengan https


Pernahkah anda memperhatikan url dari sebuah alamat website atau homepage? Sebuah alamat url biasanya diawali dengan http://. Tapi apakah anda pernah menjumpai alamat url yang diawali dengan htts://.

Nah, apakah yang menjadikan perbedaan antara http dan https? Kalau dilihat dari kepanjangannya, HTTP berarti hyper text transfer protocol. Sedangkan HTTPS berarti hypertext transfer protocol secure. Nah dari sini sudah jelas perbedaannya bukan? Sebuah halaman web atau homepage yang diawali dengan https:// merupakan sebuah web yang membutuhkan tingkat keamanan yang sangat tinggi terhadap data-data / informasi yang terdapat dalam web tersebut. Sehingga memberikan perlindungan kepada si empunya website atau pengunjung yang melakukan input informasi penting ke dalamnya.


Contoh website yang memiliki tingkat keamanan yang tinggi adalah PayPal (https://www.paypal.com). Menurut Paypalindonesia, "PayPal merupakan salah satu alat pembayaran (Payment procesors) menggunakan internet yang terbanyak digunakan didunia dan teraman." Ternyata url yang berbeda memiliki tujuan dan maksud tertentu. Contoh lainnya adalah https://www.google.com/adsense.

Dengan melihat pada url sebuah situs, kita sudah bisa menentukan mana situs yang memiliki keaman dan mana yang tidak. Jika anda menjumpai sebuah website yang meminta anda untuk memasukkan nomor kredit anda, maka perhatikanlah url-nya terlebih dahulu apakah diawali https:// atau tidak. Jika tidak maka jangan sekali-kali anda memasukkan nomor kartu kredit anda. Bila hal itu anda abaikan, maka jangan pernah berharap anda dapat tidur tenang.

Berikut ini akan dijelaskan perbedaan antara HTTP (Hyper Text Transfer Protocol) dan HTTPS (Hyper Text Transfer Protocol Secure), langsung saja:

HTTP

HTTP adalah dasar komunikasi data untuk World Wide Web (WWW). Setiap kali kita membuka website / halaman web kita akan menggunakan protokol ini.
Sisi client meminta sisi server untuk membuka komunikasi pada port 80, port terbuka sisi server 80 dan di sisi client port acak terbuka.
Berikut ini adalah gambar ketika aku membuka http://www.kaskus.us dan melihat port yang terbuka menggunakan netstat-an.


Seperti yang bisa kita lihat dari gambar, komputer klien membuka port lokal acak dan port terbuka 80 pada sisi server.
Apakah HTTP (Hyper Text Transfer Protocol) Aman?
Untuk menjawab pertanyaan ini, mari kita lihat eksperimen di bawah ini.

Dalam percobaan ini, ada 2 orang dalam satu jaringan nirkabel dan BadGuy NiceGuy. NiceGuy mencoba untuk membuka http://friendster.com kemudian login ke dalamnya. Di tempat berbeda, BadGuy dalam jaringan nirkabel yang sama dengan NiceGuy seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah:

BadGuy menggunakan Wireshark untuk menangkap data paket semua ditransmisikan ke / dari titik akses. Dalam hal ini BadGuy hanya mengumpulkan dan melihat data paket yang dikirim oleh orang lain.
Berikut adalah gambar ketika NiceGuy memasukkan username (email) dan password di friendster.com

Dan kemudian data berhasil ditangkap oleh BadGuy menggunakan Wireshark dengan Username: niceguy@yahuu.com dan password: heremypass.
Kesimpulan HTTP
Data paket yang dikirim menggunakan HTTP tidak terenkripsi, siapapun dapat melihat data dalam teks biasa seperti BadGuy lakukan. Itulah mengapa tidak menggunakan HTTP untuk perbankan atau transaksi di internet, dan juga itu tidak dianjurkan jika Anda membuka website halaman login yang menggunakan HTTP pada jaringan publik seperti area hotspot nirkabel.

HTTPS

HTTPS adalah kombinasi dari Hyper Text Transfer Protocol dan Secure Socket Layer protokol (SSL) / Transport Layer Security (TLS) untuk menyediakan komunikasi terenkripsi antara web server dan klien. Biasanya HTTPS digunakan untuk internet banking, transaksi pembayaran, halaman login, dll
Protokol ini menggunakan port 443 untuk komunikasi. Website yang sudah menggunakan protokol ini GMail.com, dan juga situs-situs lain seperti PayPal, Amazon, dll.
Mari kita lihat hubungan antara komputer kita dan web server ketika kita membuat koneksi menggunakan HTTPS menggunakan netstat-an.

Seperti yang bisa kita lihat dari gambar, komputer klien membuka port lokal acak dan port terbuka 443 pada sisi server.
Apakah HTTPS (Hyper Text Transfer Protocol Secure) Aman?
Untuk menjawab pertanyaan ini, mari kita lihat eksperimen di bawah ini. Dalam percobaan ini, ada 2 orang dalam satu jaringan nirkabel dan BadGuy NiceGuy.
NiceGuy mencoba untuk membuka http://gmail.com kemudian login ke dalamnya. Di tempat berbeda, BadGuy dalam jaringan nirkabel yang sama dengan NiceGuy seperti yang ditunjukkan pada gambar di bawah:

Ketika BadGuy mencoba untuk menangkap data paket semua untuk / dari titik akses, maka akan berbeda bila menggunakan koneksi HTTPS untuk NiceGuy.
Untuk keterangan lebih jelas, mari kita lihat gambar di bawah ini ketika Input NiceGuy username dan password pada halaman login Gmail.

Seperti yang dapat Anda lihat dalam gambar di atas, itu menggunakan https untuk koneksi antara klien dan server web. Kemudian kita akan melihat apa yang BadGuy lakukan setelah NiceGuy menggunakan HTTPS untuk koneksi nya.
BadGuy menyukai tools seperti Wireshark, jadi dia mencoba lagi untuk menangkap data dan berharap ada sesuatu yang menarik di sana.

BadGuy tidak menemukan data polos, setiap data kirim ke / mengirim dari server dienkripsi. Gambar di atas adalah informasi login (mungkin) data yang telah ditangkap oleh BadGuy, tapi saya pikir BadGuy tidak dapat mematahkan data dienkripsi hanya dalam beberapa hari / bulan / tahun atau mungkin kita bisa disebut “tidak mungkin” (kita masih tidak tahu kapan waktu yang mungkin untuk masuk ke dalamnya).

Kesimpulan HTTPS
Data paket dikirim menggunakan HTTPS dienkripsi, orang tidak dapat melihat data paket dalam jaringan publik. Itu sebabnya HTTPS biasanya digunakan untuk perbankan atau transaksi di internet, dan halaman juga login atau halaman lain perlu untuk mengenkripsi data.

Semoga tulisan ini memperjelas kita semua

Sejarah Perkembangan Teori Atom


Konsep bahwa materi terdiri dari satuan-satuan terpisah yang tidak dapat dibagi lagi menjadi satuan yang lebih kecil telah ada selama satu milenium. Namun, pemikiran tersebut masihlah bersifat abstrak dan filosofis, daripada berdasarkan pengamatan empiris daneksperimen. Secara filosofis, deskripsi sifat-sifat atom bervariasi tergantung pada budaya dan aliran filosofi tersebut, dan seringkali pula mengandung unsur-unsur spiritual di dalamnya. Walaupun demikian, pemikiran dasar mengenai atom dapat diterima oleh para ilmuwan ribuan tahun kemudian, karena ia secara elegan dapat menjelaskan penemuan-penemuan baru pada bidang kimia.[3]


Rujukan paling awal mengenai konsep atom dapat ditilik kembali kepada zaman India kuno pada tahun 800 sebelum masehi,[4] yang dijelaskan dalam naskah filsafat Jainisme sebagai anu dan paramanu.[4][5] Aliran mazhab Nyaya dan Vaisesika mengembangkan teori yang menjelaskan bagaimana atom-atom bergabung menjadi benda-benda yang lebih kompleks.[6] Satu abad kemudian muncul rujukan mengenai atom di dunia Barat oleh Leukippos, yang kemudian oleh muridnya Demokritos pandangan tersebut disistematiskan. Kira-kira pada tahun 450 SM, Demokritos menciptakan istilah átomos (bahasa Yunani: ἄτομος), yang berarti "tidak dapat dipotong" ataupun "tidak dapat dibagi-bagi lagi". Teori Demokritos mengenai atom bukanlah usaha untuk menjabarkan suatu fenomena fisis secara rinci, melainkan suatu filosofi yang mencoba untuk memberikan jawaban atas perubahan-perubahan yang terjadi pada alam.[1] Filosofi serupa juga terjadi di India, namun demikian ilmu pengetahuan modern memutuskan untuk menggunakan istilah "atom" yang dicetuskan oleh Demokritos.[3]


Kemajuan lebih jauh pada pemahaman mengenai atom dimulai dengan berkembangnya ilmu kimia. Pada tahun 1661, Robert Boylemempublikasikan buku The Sceptical Chymist yang berargumen bahwa materi-materi di dunia ini terdiri dari berbagai kombinasi"corpuscules", yaitu atom-atom yang berbeda. Hal ini berbeda dengan pandangan klasik yang berpendapat bahwa materi terdiri dari unsur-unsur udara, tanah, api, dan air.[7] Pada tahun 1789, istilah element (unsur) didefinisikan oleh seorang bangsawan dan peneliti Perancis, Antoine Lavoisier, sebagai bahan dasar yang tidak dapat dibagi-bagi lebih jauh lagi dengan menggunakan metode-metode kimia.[8]







Berbagai atom dan molekul yang digambarkan pada buku John Dalton, A New System of Chemical Philosophy (1808).


Pada tahun 1803, John Dalton menggunakan konsep atom untuk menjelaskan mengapa unsur-unsur selalu bereaksi dalam perbandingan yang bulat dan tetap, serta mengapa gas-gas tertentu lebih larut dalam air dibandingkan dengan gas-gas lainnya. Ia mengajukan pendapat bahwa setiap unsur mengandung atom-atom tunggal unik, dan atom-atom tersebut selanjutnya dapat bergabung untuk membentuk senyawa-senyawa kimia.[9][10]


Teori partikel ini kemudian dikonfirmasikan lebih jauh lagi pada tahun 1827, yaitu ketikabotaniwan Robert Brown menggunakan mikroskop untuk mengamati debu-debu yang mengambang di atas air dan menemukan bahwa debu-debu tersebut bergerak secara acak. Fenomena ini kemudian dikenal sebagai "Gerak Brown". Pada tahun 1877, J. Desaulx mengajukan pendapat bahwa fenomena ini disebabkan oleh gerak termal molekul air, dan pada tahun 1905 Albert Einstein membuat analisis matematika terhadap gerak ini.[11][12][13]Fisikawan Perancis Jean Perrin kemudian menggunakan hasil kerja Einstein untuk menentukan massa dan dimensi atom secara eksperimen, yang kemudian dengan pasti menjadi verifikasi atas teori atom Dalton.[14]


Berdasarkan hasil penelitiannya terhadap sinar katode, pada tahun 1897 J. J. Thomsonmenemukan elektron dan sifat-sifat subatomiknya. Hal ini meruntuhkan konsep atom sebagai satuan yang tidak dapat dibagi-bagi lagi.[15] Thomson percaya bahwa elektron-elektron terdistribusi secara merata di seluruh atom, dan muatan-muatannya diseimbangkan oleh keberadaan lautan muatan positif (model puding prem).


Namun pada tahun 1909, para peneliti di bawah arahan Ernest Rutherford menembakkan ion helium ke lembaran tipis emas, dan menemukan bahwa sebagian kecil ion tersebut dipantulkan dengan sudut pantulan yang lebih tajam dari yang apa yang diprediksikan oleh teori Thomson. Rutherford kemudian mengajukan pendapat bahwa muatan positif suatu atom dan kebanyakan massanya terkonsentrasi pada inti atom, dengan elektron yang mengitari inti atom seperti planet mengitari matahari. Muatan positif ion helium yang melewati inti padat ini haruslah dipantulkan dengan sudut pantulan yang lebih tajam. Pada tahun 1913, ketika bereksperimen dengan hasil prosespeluruhan radioaktif, Frederick Soddy menemukan bahwa terdapat lebih dari satu jenis atom pada setiap posisi tabel periodik.[16] Istilahisotop kemudian diciptakan oleh Margaret Todd sebagai nama yang tepat untuk atom-atom yang berbeda namun merupakan satu unsur yang sama. J.J. Thomson selanjutnya menemukan teknik untuk memisahkan jenis-jenis atom tersebut melalui hasil kerjanya pada gas yang terionisasi.[17]







Model atom hidrogen Bohr yang menunjukkan loncatan elektron antara orbit-orbit tetap dan memancarkan energi foton dengan frekuensi tertentu.


Sementara itu, pada tahun 1913 fisikawan Niels Bohr mengkaji ulang model atom Rutherford dan mengajukan pendapat bahwa elektron-elektron terletak pada orbit-orbit yang terkuantisasi serta dapat meloncat dari satu orbit ke orbit lainnya, meskipun demikian tidak dapat dengan bebas berputar spiral ke dalam maupun keluar dalam keadaan transisi.[18] Suatu elektron haruslah menyerap ataupun memancarkan sejumlah energi tertentu untuk dapat melakukan transisi antara orbit-orbit yang tetap ini. Apabila cahaya dari materi yang dipanaskan memancar melalui prisma, ia menghasilkan suatu spektrum multiwarna. Penampakan garis-garis spektrum tertentu ini berhasil dijelaskan oleh teori transisi orbital ini.[19]


Ikatan kimia antar atom kemudian pada tahun 1916 dijelaskan oleh Gilbert Newton Lewissebagai interaksi antara elektron-elektron atom tersebut.[20] Atas adanya keteraturan sifat-sifat kimiawi dalam tabel periode kimia,[21] kimiawan Amerika Irving Langmuir tahun 1919 berpendapat bahwa hal ini dapat dijelaskan apabila elektron-elektron pada sebuah atom saling berhubungan atau berkumpul dalam bentuk-bentuk tertentu. Sekelompok elektron diperkirakan menduduki satu set kelopak elektron di sekitar inti atom.


Percobaan Stern-Gerlach pada tahun 1922 memberikan bukti lebih jauh mengenai sifat-sifat kuantum atom. Ketika seberkas atom perak ditembakkan melalui medan magnet, berkas tersebut terpisah-pisah sesuai dengan arah momentum sudut atom (spin). Oleh karena arah spin adalah acak, berkas ini diharapkan menyebar menjadi satu garis. Namun pada kenyataannya berkas ini terbagi menjadi dua bagian, tergantung dari apakah spin atom tersebut berorientasi ke atas ataupun ke bawah.[22]


Pada tahun 1926, dengan menggunakan pemikiran Louis de Broglie bahwa partikel berperilaku seperti gelombang, Erwin Schrödinger mengembangkan suatu model atom matematis yang menggambarkan elektron sebagai gelombang tiga dimensi daripada sebagai titik-titik partikel. Konsekuensi penggunaan bentuk gelombang untuk menjelaskan elektron ini adalah bahwa adalah tidak mungkin untuk secara matematis menghitung posisi dan momentum partikel secara bersamaan. Hal ini kemudian dikenal sebagai prinsip ketidakpastian, yang dirumuskan oleh Werner Heisenberg pada 1926. Menurut konsep ini, untuk setiap pengukuran suatu posisi, seseorang hanya bisa mendapatkan kisaran nilai-nilai probabilitas momentum, demikian pula sebaliknya. Walaupun model ini sulit untuk divisualisasikan, ia dapat dengan baik menjelaskan sifat-sifat atom yang terpantau yang sebelumnya tidak dapat dijelaskan oleh teori mana pun. Oleh sebab itu, model atom yang menggambarkan elektron mengitari inti atom seperti planet mengitari matahari digugurkan dan digantikan oleh model orbital atom di sekitar inti di mana elektron paling berkemungkinan berada.[23][24]







Diagram skema spetrometer massa sederhana.


Perkembangan pada spektrometri massa mengijinkan dilakukannya pengukuran massa atom secara tepat. Peralatan spektrometer ini menggunakan magnet untuk membelokkan trayektori berkas ion, dan banyaknya defleksi ditentukan dengan rasio massa atom terhadap muatannya. Kimiawan Francis William Astonmenggunakan peralatan ini untuk menunjukkan bahwa isotop mempunyai massa yang berbeda. Perbedaan massa antar isotop ini berupa bilangan bulat, dan ia disebut sebagai kaidah bilangan bulat.[25] Penjelasan pada perbedaan massa isotop ini berhasil dipecahkan setelah ditemukannya neutron, suatu partikel bermuatan netral dengan massa yang hampir sama dengan proton, yaitu olehJames Chadwick pada tahun 1932. Isotop kemudian dijelaskan sebagai unsur dengan jumlah proton yang sama, namun memiliki jumlah neutron yang berbeda dalam inti atom.[26]


Pada tahun 1950-an, perkembangan pemercepat partikel dan detektor partikelmengijinkan para ilmuwan mempelajari dampak-dampak dari atom yang bergerak dengan energi yang tinggi.[27] Neutron dan proton kemudian diketahui sebagaihadron, yaitu komposit partikel-partikel kecil yang disebut sebagai kuark. Model-model standar fisika nuklir kemudian dikembangkan untuk menjelaskan sifat-sifat inti atom dalam hal interaksi partikel subatom ini.[28]


Sekitar tahun 1985, Steven Chu dkk. di Bell Labs mengembangkan sebuah teknik untuk menurunkan temperatur atom menggunakanlaser. Pada tahun yang sama, sekelompok ilmuwan yang diketuai oleh William D. Phillips berhasil memerangkap atom natrium dalamperangkap magnet. Claude Cohen-Tannoudji kemudian menggabungkan kedua teknik tersebut untuk mendinginkan sejumlah kecil atom sampai beberapa mikrokelvin. Hal ini mengijinkan ilmuwan mempelajari atom dengan presisi yang sangat tinggi, yang pada akhirnya membawa para ilmuwan menemukan kondensasi Bose-Einstein.[29]


Dalam sejarahnya, sebuah atom tunggal sangatlah kecil untuk digunakan dalam aplikasi ilmiah. Namun baru-baru ini, berbagai peranti yang menggunakan sebuah atom tunggal logam yang dihubungkan dengan ligan-ligan organik (transistor elektron tunggal) telah dibuat.[30] Berbagai penelitian telah dilakukan untuk memerangkap dan memperlambat laju atom menggunakan pendinginan laser untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik mengenai sifat-sifat atom.[31]






Sumber: Wikipedia


http://id.wikipedia.org/wiki/Atom#Sejarah

Perkembangan Teori Model Atom

Konsep atom pertama kali dikemukakan oleh Demokritos yang tidak didukung oleh eksperimen yang meyakinkan, sehingga tidak dapat diterima oleh beberapa ahli ilmu pengetahuan dan filsafat.


Pengembangan konsep atom-atom secara ilmiah dimulai oleh John Dalton (1805), kemudian dilanjutkan oleh Thomson (1897), Rutherford (1911) dan disempurnakan oleh Bohr (1914).


John Dalton mengemukakan hipotesa tentang atom berdasarkan hukum kekekalan massa (Lavoisier) dan hukum perbandingan tetap (Proust).
Teori yang diusulkan Dalton:
a. Atom merupakan bagian terkecil dari materi yang sudah tidak dapat dibagi lagi.
b. Atom digambarkan sebagai bola pejal yang sangat kecil, suatu unsur memiliki atom-atom yang identik dan berbeda untuk unsur yang berbeda.
c. Atom-atom bergabung membentuk senyawa dengan perbandingan bilangan bulat dan sederhana. Misalnya air terdiri atom-atom hidrogen dan atom-atom oksigen.
d. Reaksi kimia merupakan pemisahan atau penggabungan atau penyusunan kembali dari atom-atom, sehingga atom tidak dapat diciptakan atau dimusnahkan.
Hipotesa Dalton digambarkan dengan model atom sebagai bola pejal seperti ada tolak peluru.
Teori atom Dalton tidak dapat menerangkan suatu larutan dapat menghantarkan listrik. Bagaimana mungkin suatu bola pejal dapat menghantarkan listrik, padahal listrik adalah elektron yang bergerak. Berarti ada partikel lain yang dapat menyebabkan terjadinya daya hantar listrik.


Model Atom Thomson

Kelemahan dari Dalton diperbaiki oleh JJ. Thomson, eksperimen yang dilakukannya tabung sinar kotoda. Hasil eksperimennya menyatakan ada partikel bermuatan negatif dalam atom yang disebutelektron.
Thomson mengusulkan model atom seperti roti kismis atau kue onde-onde. Suatu bola pejal yang permukaannya dikelilingi elektron dan partikel lain yang bermuatan positif sehingga atom bersifat netral. Gambar atom model Thomson :
Thomson clip image002 PERKEMBANGAN MODEL ATOM   DALTON, THOMSON, RUTHERFORD, NIELS BOHR
Kelemahan model Thomson ini tidak dapat menjelaskan susunan muatan positif dan negatif dalam bola atom tersebut.

Model Atom Rutherford

Eksperimen yang dilakukan Rutherford adalah penembakan lempeng tipis dengan partikel alpha. Ternyata partikel itu ada yang diteruskan, dibelokkan atau dipantulkan. Berarti di dalam atom terdapat susunan-susunan partikel bermuatan positif dan negatif.
Hipotesa dari Rutherford adalah atom yang tersusun dari inti atom dan elektron yang mengelilinginya. Inti atom bermuatan positif dan massa atom terpusat pada inti atom. Model atom Rutherford seperti tata surya :
Atom diagram PERKEMBANGAN MODEL ATOM   DALTON, THOMSON, RUTHERFORD, NIELS BOHR
Kelemahan dari Rutherford tidak dapat menjelaskan mengapa elektron tidak jatuh ke dalam inti atom. Berdasarkan teori fisika, gerakan elektron mengitari inti ini disertai pemancaran energi sehingga lama – kelamaan energi elektron akan berkurang dan lintasannya makin lama akan mendekati inti dan jatuh ke dalam inti
Ambilah seutas tali dan salah satu ujungnya Anda ikatkan sepotong kayu sedangkan ujung yang lain Anda pegang. Putarkan tali tersebut di atas kepala Anda. Apa yang terjadi? Benar.
Lama kelamaan putarannya akan pelan dan akan mengenai kepala Anda karena putarannya lemah dan Anda pegal memegang tali tersebut.
Karena Rutherford adalah telah dikenalkan lintasan/kedudukan elektron yang nanti disebut dengan kulit.

Model Atom Niels Bohr

Kelemahan dari Rutherford diperbaiki oleh Niels Bohr dengan percobaannya menganalisa spektrum warna dari atom hidrogen yang berbentuk garis.
Hipotesis Bohr adalah :
a. Atom terdiri dari inti yang bermuatan positif dan dikelilingi oleh elektron yang bermuatan negatif di dalam suatu lintasan.
b. Elektron dapat berpindah dari satu lintasan ke yang lain dengan menyerap atau memancarkan energi sehingga energi elektron atom itu tidak akan berkurang.
Jika berpindah lintasan ke lintasan yang lebih tinggi maka elektron akan menyerap energi. Jika beralih ke lintasan yang lebih rendah maka akan memancarkan energi. Model atom Bohr :
kim102 gb4 PERKEMBANGAN MODEL ATOM   DALTON, THOMSON, RUTHERFORD, NIELS BOHR
Kelebihan atom Bohr adalah bahwa atom terdiri dari beberapa kulit untuk tempat berpindahnya elektron.
Kelemahan model atom ini adalah: tidak dapat menjelaskan spekrum warna dari atom berelektron banyak. Sehingga diperlukan model atom yang lebih sempurna dari model atom Bohr.

Pencarian Wikipedia

Hasil penelusuran


Blogger templates

Blogroll

Copyright © ARIF CAHYADI | Powered by Blogger
Design by Viva Themes | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com